Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, tiba di Pangkalan Tentera Udara Diraja Malaysia Subang pada Senin, 27 Januari 2025, sekitar pukul 06.00 waktu setempat. Kedatangan beliau disambut oleh Menteri Sumber Asli dan Kelestarian Alam Malaysia, Yang Berhormat Tuan Nik Nazmi Bin Nik Ahmad, serta sejumlah pejabat tinggi lainnya.
Setelah tiba, Presiden Prabowo menuju Istana Negara Malaysia untuk menghadiri upacara penyambutan kenegaraan yang dipimpin oleh Yang di-Pertuan Agong XVII, Sultan Ibrahim Sultan Iskandar, dan dihadiri oleh Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim. Upacara dimulai dengan pengumandangan lagu kebangsaan kedua negara, “Indonesia Raya” dan “Negaraku”, serta dentuman meriam sebanyak 21 kali sebagai tanda penghormatan.
Dalam kunjungan ini, Presiden Prabowo dijadwalkan menerima Darjah Kerabat Johor Yang Amat Dihormati Pangkat Pertama (D.K I Johor), salah satu tanda kehormatan tertinggi dari Kesultanan Johor. Selain itu, beliau juga akan mengadakan pertemuan dengan Perdana Menteri Anwar Ibrahim untuk membahas penguatan kerja sama strategis antara Indonesia dan Malaysia di berbagai bidang, termasuk ekonomi, energi, dan pertahanan.
Also Read
Kunjungan kenegaraan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan diplomatik dan kerja sama antara Indonesia dan Malaysia, mengingat kedua negara memiliki kedekatan geografis dan budaya yang erat.