Usung Kurikulum Cambridge, Sekolah Menengah Pertama Bertaraf Internasional Hadir di Banten Utara

Usung Kurikulum Cambridge, Sekolah Menengah Pertama Bertaraf Internasional Hadir di Banten Utara

SIS Group of Schools dengan bangga mengumumkan peluncuran jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) bertaraf internasional pertama di wilayah Banten Utara. SMP SIS Cilegon menawarkan pendidikan internasional dengan mengadopsi Kurikulum Cambridge, yang dikenal karena pendekatannya yang holistik dan fokus pada pengembangan keterampilan berpikir kritis, analitis, serta kemampuan akademik yang relevan dengan kebutuhan dunia modern. Kurikulum ini dirancang untuk mempersiapkan siswa menghadapi ujian-ujian internasional, membuka peluang studi dan karier di tingkat global.

SIS Cilegon merupakan satu-satunya sekolah di kawasan Banten Utara yang diakui sebagai Satuan Pendidikan Kerjasama (SPK) oleh Kementerian Pendidikan Indonesia. Status ini mengukuhkan SIS Cilegon sebagai sekolah internasional resmi yang menggabungkan kurikulum internasional dengan nilai-nilai pendidikan nasional, memastikan siswa mendapatkan pendidikan seimbang yang menanamkan nilai-nilai lokal sekaligus mengembangkan perspektif global.

Saat ini, SIS Cilegon sedang melaksanakan pembangunan gedung SMP yang direncanakan selesai pada Juni 2025 untuk menyambut Tahun Ajaran Baru 2025/2026 yang dimulai pada bulan Juli. Fasilitas modern dan inovatif yang akan mendukung pengalaman belajar siswa meliputi:

  • Research Hub: Laboratorium komputer yang dirancang untuk eksplorasi teknologi dan pengembangan literasi digital.
  • Perpustakaan Modern: Dirancang untuk memperkaya wawasan siswa dan menciptakan suasana belajar yang kondusif.

Dengan hadirnya jenjang SMP di SIS Cilegon, diharapkan dapat memberikan solusi nyata bagi siswa dari wilayah Banten dan Serang yang sebelumnya harus menempuh jarak jauh bahkan keluar dari area ini untuk mendapatkan pendidikan internasional. Kini, pendidikan internasional berkualitas lebih dekat ke rumah mereka.

Popular Post

Trump Kesal: Pejabat California Nggak Becus Menangani Kebakaran Los Angeles

InternasionalPolitik

Trump Kesal: Pejabat California Nggak Becus Menangani Kebakaran Los Angeles

Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, melontarkan kritik tajam terhadap pejabat California terkait penanganan kebakaran hutan yang melanda Los Angeles. ...

Patrick

Olahraga

Pelatih Pengganti Shin Tae-yong Tiba di Indonesia 11 Januari 2025: Siap Bawa Timnas ke Piala Dunia 2026!

Kabar gembira datang untuk pencinta sepak bola Indonesia! Pelatih baru tim nasional Indonesia yang menggantikan Shin Tae-yong telah tiba di ...

Harga HP Oppo Terbaru Januari 2025: Oppo Find X8 hingga Oppo A60, Mana Pilihanmu?

Teknologi

Harga HP Oppo Terbaru Januari 2025: Oppo Find X8 hingga Oppo A60, Mana Pilihanmu?

Pada Januari 2025, OPPO kembali menghadirkan berbagai pilihan smartphone terbaru yang siap memenuhi kebutuhan Anda. Berikut adalah beberapa model unggulan ...

OJK Ambil Alih Pengawasan Kripto dari Bappebti Mulai 10 Januari 2025: Apa Dampaknya bagi Investor?

Startup & Bisnis

OJK Ambil Alih Pengawasan Kripto dari Bappebti Mulai 10 Januari 2025: Apa Dampaknya bagi Investor?

Mulai 10 Januari 2025, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) secara resmi mengambil alih pengawasan terhadap aset kripto dari Badan Pengawas Perdagangan ...

Penampilan Jersey Terbaru Timnas Indonesia 2025, Mees Hilgers hingga Shayne Pattynama Tampil Garang

Olahraga

Penampilan Jersey Terbaru Timnas Indonesia 2025, Mees Hilgers hingga Shayne Pattynama Tampil Garang

Pada 14 Februari 2025, apparel resmi Timnas Indonesia, Erspo, secara resmi meluncurkan jersey terbaru yang akan digunakan dalam laga Kualifikasi ...

Cek Nama Anda! Penerima PIP 2025 Sudah Diumumkan Hari Ini

Edukasi

Cek Nama Anda! Penerima PIP 2025 Sudah Diumumkan Hari Ini

Program Indonesia Pintar (PIP) kembali hadir untuk membantu siswa-siswi di seluruh Indonesia dalam mendukung kebutuhan pendidikan mereka. Hari ini, daftar ...

Leave a Comment